KORAN NUSANTARA
indeks Nasional

Kunjungi Yogyakarta, Jokowi Blusukan ke Pasar Kranggan

Yogyakarta (MediaKoranNusantara.com) – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengawali kunjungan kerjanya di Yogyakarta dengan blusukan ke Pasar Kranggan, Rabu (25/7/2018).

Jokowi dan rombongan tiba di Bandara Adisucipto, Jakarta, pukul 09.17 WIB disambut oleh Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sultan Hamengkubuwono X.

Iring-iringan Jokowi lantas menuju Pasar Kranggan yang berada di Jalan Poncowinatan, Gowongan, Jetis, Kota Yogyakarta.

Jokowi yang mengenakan kemeja putih lengan panjang, celana hitam dan sneakers hitam itu langsung disambut antusias oleh warga dan pedagang pasar. Mereka berebut untuk bersalaman dan mengabadikan kehadiran orang nomor satu di Indonesia itu.

Sambil berkeliling area pasar, Jokowi membagi-bagikan kain batik untuk warga dan pedagang di sana. Jokowi juga sempat berbincang-bincang dengan sejumlah pedagang.

Mantan Walikota Solo itu mengaku puas dengan kebersihan dan fasilitas yang ada di pasar tersebut.

“Ini sudah cukup baik. Tidak kalah dengan retail modern,” kata Jokowi.(kcm/ziz)

Related posts

KPAI apresiasi terbitnya PKPU tentang Kampanye

Kasad dan 8 Pati TNI Naik Pangkat

kornus

Perum Bulog perkuat CBP stabilkan Pasokan dan Harga Pangan