KORAN NUSANTARA
hukum kriminal indeks

Kadis Pera-KP Provinsi Gorontalo Ditangkap Polisi Gara-gara Narkoba

Gorontalo (MediaKoranNusantara.com) – Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (Pera-KP) Provinsi Gorontalo, Rusli Nusi ditangkap polisi saat asyik nyabu di sebuah hotel berbintang di Kota Gorontalo.

Penangkapan dilakukan setelah petugas Direktorat Narkoba Reserse Polda Gorontalo melakukan pengintaian.

Dalam penangkapan ini juga disita barang bukti sejumlah paket sabu di lokasi yang sama.

“Benar ada penangkapan pejabat Pemerintah Provinsi Gorontalo yang terkait narkoba,” kata Mustain Harun, Kabag Humas Provinsi Gorontalo, Senin (14/5/2018).

Penangkapan Rusli Nusi ini menjadi indikator peredaran narkoba di Gorontalo sudah menjangkau ke level pemerintahan.

“Yang ditangkap bernama Rusli, saat ini masih dalam pengembangan Ditresnarkoba,” kata Kabid Humas Polda Gorontalo, AKBP Wahyu Tri Cahyono.(kcm/ziz)

Related posts

Satpol PP Surabaya Rutin Tertibkan PKL di Pedestrian, PDPS Diminta Atur Pedagang Pasar Keputran

kornus

2016 Kasus Kriminalitas Di Jatim Menurun, Kasus Korupsi Meningkat 300 Persen

kornus

Panglima TNI : Mahasiswa Harus Fokus Untuk Meraih Mimpi

kornus