KORAN NUSANTARA
indeks Jatim Nasional

Jusuf Kalla Kunker ke Ponpes Gontor dan Lantik Pengurus DMI Jatim

Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Pondok Pesantren (Ponpes) dan Universitas Darusalam Gontor Ponorogo serta Islamic Centre Surabaya, Kamis (3/10/2019).

Wapres Jusuf Kalla tiba menggunakan pesawat khusus Kepresidenan dari Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma Jakarta menuju Pangkalan Udara Iswahyudi Madiun, Jawa Timur.

Kedatangan Wapres disambut langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan dan Pangdam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI R. Wisnoe Prasetja Boedi.

Begitu tiba, Wapres Jusuf Kalla menggunakan Helikopter VVIP Super Puma TNI AU menuju Helipad Lapangan Universitas Darussalam Gontor, Ponorogo, Jawa Timur.

Dalam kunjungannya ini, Wapres Jusuf Kalla bersilaturrahmi dengan pimpinan, pengasuh dan santri di Pondok Modern Darussalam Gontor, sekaligus meresmikan Menara Masjid Jami’ dan Gedung CIES Universitas Darussalam Gontor.

Selanjutnya, Wapres Jusuf Kalla beserta rombongan menuju Surabaya menggunakan helikopter yang sama untuk melantik Pengurus Wilayah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Jawa Timur.

Pada Kunker kali ini, Wapres Jusuf Kalla didampingi Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Kepala Sekretariat Wapres Mohamad Oemar dan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.(ziz)

Related posts

Bawaslu : Tak Ada Pelanggaran dalam Surat Risma di Pilkada Surabaya

kornus

Sekjen Kemendagri: Pembangunan di Daerah Harus Terintegrasi

Jelang Nataru, Stok Bapok Aman, Pemerintah Perkuat Sinergi dengan Daerah

Respati