KORAN NUSANTARA
Headline indeks Surabaya

Gus Ipul Pastikan Eks Gafatar Kembali ke Daerah Asalnya

Gus Ipul - meninjau- pengungsi- eks gafatar - Transito- Transmigrasi-SurabayaSurabaya (KN) – Wakil Gubernur Jawa Timur Drs. H. Saifullah Yusuf memastikan bahwa pengungsi eks Gafatar akan kembali ke daerah asalnya. “Intinya kita ingin memastikan eks gafatar bisa kembali kepada keluarga dan menjalani hidup secara normal,” ungkapnya saat meninjau pengungsi eks gafatar di Transito Transmigrasi, Jl Margorejo Surabaya, Senin (25/1/2016).Gus Ipul, sapaan Wagub jatim ini menegaskan, bahwa Pemprov Jatim memiliki target 3 hingga 4 hari terhitung sejak kedatangan pada hari sabtu (23/1/2016). Paling tidak, besok semua pengungsi bisa kembali ke daerah asalnya. Semoga besok semua pengungsi bisa kembali kepada keluarga dan difasilitasi oleh Pemkab/Pemkot.

Saat ini, pengungsi yang berada di Transito Transmigrasi di Surabaya ini akan di data terlebih dahulu dan diberikan pembekalan. Pemprov Jatim akan memberikan mereka uang pegangan bagi setiap kepala keluarga. “Kita ingin memastikan, mereka selamat kembali kepada keluarga dengan aman dan nyaman,” tuturnya.

Pemerintah, tambah Gus Ipul akan berupaya memberikan pemahaman kepada masyarakat dan lingkungan agar mereka tidak dikucilkan dan bisa diterima kembali. Bupati/Walikota harus memberikan jaminan serta solusi bagi masa depan masyarakat eks gafatar ini.

Menurutnya, terdapat beberapa solusi yang bisa diberikan sekembalinya mereka ke daerah asal. Salah satu solusinya antara lain dengan pembekalan keterampilan hingga menggarap tanah produktif. Jika mereka terbiasa bercocok tanam, pemkab/pemkot bisa memberikan lahan untuk ditanam. Solusi lain yang bisa diberikan adalah menawarkan kembali kepada mereka untuk bertransmigran, tentunya dengan prosedur yang ada.

Sementara itu, untuk kebutuhan pengungsi Gus Ipul menjamin semua kebutuhan pengungsi sudah disiapkan dan dicukupi dengan baik. “Untuk keperluan makan, sudah disiapkan. Disini juga sudah tersedia dapur umum, keperluan anak-anak juga sudah disiapkan terutama baju layak pakai. Semua telah disiapkan oleh pemerintah,” tegasnya.

Senada dengan hal tersebut, Kadisnakertransduk Provinsi Jatim Sukadro berharap, kepada Bupati/Walikota untuk segera menjemput pengungsi eks gafatar yang berada di Transito ini. “Kami mohon dengan sangat agar pemkab/pemkot segera menjemput pengungsi untuk dikembalikan kepada keluarga, karena kapasitas di transito ini sangat terbatas. Belum lagi ada kloter atau gelombang selanjutnya yang akan datang. Rencananya akan ada pengungsi yang datang ke Jatim sekitar 1.480 orang pengungsi eks gafatar, jika tidak segera di jemput kapasitas tidak akan cukup,” imbuhnya

Memasuki hari ketiga, di transito transmigrasi pengungsi eks gafatar masih memenuhi ruangan yang ada. Suasana tampak cair ketika Gus Ipul berkesempatan menghibur pengungsi. Gus Ipul memberikan semangat dan motivasi untuk merenungkan segala hal, terutama hal hal yang berkaitan dengan masa depan. Gus Ipul juga mengajak bernyanyi hingga bergembira dengan yel-yel Tepuk Pramuka dan menyanyikan lagu nasional.

Bedasarkan pengamatan, beberapa daerah sudah ada yang menjemput pengungsi eks gafatar. Salah satunya, yakni Kota Surabaya yang di pantau dan di jemput langsung oleh PJ Walikota Surabaya Nurwiyatno. Kurang lebih sebanyak 208 orang eks gafatar dengan 57 KK akan kembali ke keluarga di Surabaya. (wan)

Related posts

MTTC sebut Dana Cukai Tembakau Seharusnya fokus untuk Petani dan Buruh

Polda Jatim Buka Pendaftaran Bintara Polri

kornus

Bi prediksi Laju Inflasi akan Kembali Naik di Akhir Tahun