KORAN NUSANTARA
ekbis Headline indeks

BPS : Neraca Perdagangan Juni 2019 Surplus 200 Juta Dollar AS

Jakarta (MediaKoranNusantara.com) – Badan Pusat Statistik (BPS) pusat merilis kondisi neraca perdagangan Indonesia Juni 2019 kembali mengalami surplus sebesar 200 juta dollar AS. Sementara sebelumnya pada Mei 2019 neraca perdagangan Indonesia mengalami surplus 210 juta dollar AS.Kepala BPS, Suhariyanto mengatakan, pada Juni 2019, nilai ekspor Indonesia mencapai 11,78 miliar dollar AS, turun 20,54 persen dibandingkan Mei 2019 yang mencapai 14,74 miliar dollar AS. Ekspor nonmigas Juni 2019 mencapai 11,03 miliar dollar AS, turun 19,39 persen dibanding Mei 2019 yang mencapai 13,69 miliar dollar AS. Sementara ekspor migas mencapai 0,75 miliar dollar AS, turun 34,35 persen dibandingkan Mei 2019 yang mencapai 1,14 miliar dollar AS.

Jika dibandingkan dengan Juni 2018, kinerja ekspor Juni 2019 mengalami penurunan 8,98 persen. Secara kumulatif, nilai ekspor Indonesia Januari sampai Juni 2019 mencapai 80,32 miliar dollar AS atau menurun 8,57 persen dibanding periode yang sama tahun 2018 yang mencapai 87,86 miliar dollar. “Untuk ekspor nonmigas mencapai 74,21 miliar dollar As atau menurun 6,54 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2018 yang mencapai 79,41 miliar dollar AS.,” ujarnya saat vidio teleconference di Kantor BPS Jawa Timur di Surabaya, Senin (15/7).

Dari data BPS, penurunan terbesar ekspor nonmigas Juni 2019 terhadap Mei 2019 terjadi pada bahan bakar mineral sebesar 336,9 juta dollar AS (16,31 persen), sedangkan peningkatan terbesar terjadi pada perhiasan/ permata sebesar 368,1 juta dollar AS (88,66 persen).

Menurut sektor, ekspor nonmigas hasil industri pengolahan Januari– Juni 2019 turun 4,59 persen dibanding periode yang sama tahun 2018, demikian juga ekspor hasil pertanian turun 1,03 persen, dan ekspor hasil tambang dan lainnya turun 15,44 persen.

Ekspor nonmigas Juni 2019 terbesar adalah ke Tiongkok yaitu1,82 miliar dollar AS, disusul Amerika Serikat 1,08 miliar dollar AS dan Jepang 1,02 miliar dollar AS, dengan kontribusi ketiganya mencapai 35,50 persen. Sementara ekspor ke Uni Eropa (28 negara) sebesar 0,97 miliar dollar AS. (KN05)

 

Foto : Ilustrasi

Related posts

Wakil Ketua DPRD Jatim Sahat Tua Simanjuntak Dapat Kehormatan Sabuk Hitam DAN III dari Institute Jujitsu Indonesia

kornus

Kegiatan Car Free Day di Surabaya Ditiadakan Sementara

kornus

BPPD DPRD Surabaya Siapkan Perda Tunjangan Transpotasi Penggati Mobdin Anggota Dewan

kornus