KORAN NUSANTARA
indeks Surabaya

25 Delegasi Kochi Hadiri Festival Yosakoi di Surabaya

Surabaya (KN) – Tak terasa, kerjasama Sister City Kota Surabaya dan Kochi Jepang, sudah berlangsung 15 tahun. Untuk memperingatinya, digelar berbagai acara meriah di Surabaya.25 anggota delegasi dari Kochi, yang dipimpin Wali Kota Kochi Seiya Okazaki, pejabat pemerintah lainnya dan para pengusahanya. Delegasi itu akan hadir pada 7-9 Juli 2012. Menurut Kepala Bagian Kerja sama Surabaya Ifron Hady Susanto, selain akan menghadiri Festival Yosakoi di Taman Surya pada Minggu (8/7), Walikota dan kalangan pengusaha Kochi akan membahas potensi kerjasama bidang ekonomi perdagangan.

“Kerjasama ini sudah dimulai sejak 14 Juni 1996 yang diawali dengan penandatanganan Letter of Intent kerjasama Sister City di Surabaya. Hari bersejarah kerjasama Sister City antara Surabaya dan Kochi mulai terjadi di Surabaya pada 17 April 1997. Kemudian, Surabaya dan Kochi secara resmi menjadi keluarga,” ujar Ifron.

Ada beberapa kerjasama yang sudah dijalankan, seperti ekonomi perdagangan, industri, pariwisata dan pendidikan. Sebenarnya kerja sama tahap pertama sudah selesai sejak 2002 lalu, selanjutnya diteruskan pada 31 Agustus 2002 dan setiap lima tahun selalu diperpanjang. (anto)

 

Foto : Ilusterasi Festival Yusakoi

Related posts

Lebih dari Sekedar Pertunjukan, “LIVE Universe” Sajikan Panggung Kreativitas, Kolaborasi, dan Apresiasi bagi Kreator TikTok LIVE 

kornus

Sambut Hari Pahlawan, Pemkot Untuk Bangkitkan Semangat Generasi Muda Melalui Sekolah Kebangsaan

kornus

Komisi A Perjuangkan Sertifikasi Lahan Warga Morokrembangan

kornus